Siswa Kelas 5 Mengikuti Pelaksanaan ANBK 2023
Pada Hari Rabu Tanggal 25 Oktober 2023 siswa kelas 5 SDN 70 Tolotongga Kota Bima mulai mengikuti kegiatan Asesmen Nasional ( AN ) tahun 2023.
sejak pagi pukul 07.00 sejumlah siswa kelas 5 berjumlah 17 orang tersebut telah bersiap berbaris secara tertib untuk mengikuti ujian assesmen nasional ( AN ) .sembari mneyiapkan perlengkapan ujian seperti kartu nama dan lain lainnya.
Dalam mengikuti asesmen ini siswa akan mengikuti dua kalisesi , sesi pertama akan dimulai pukul 07.30-09.30 wita dilanjutkan dengan sesi ke dua mulai pukul 10.30-12.30 wita. didlama pelaksanaan asesmen tersebut akan di pandu oleh dua pengawas dari SDN 58 Tambana yatiu ibu Musdalifa S. Pd dan ibu Suharti S. Pd
Menurut Ibu Musdalifa S. Pd selaku Pengawas Ujian. dalam Pekasanaan ujian Asesmen siswa dan siswi telah Mahir menggunakan laptop dan komputer sehingga mudah bagi mereka mengerjakan ujian mungkin karena Persiapan SDN 70 Tolotongga yang matang sehingga memudahkan saat memandu pelaksanaan ujian.
menurut ibu Suharti S. Pd dalam Pelaksanana Ujian kali ini siswa sisiwi dalam keadaan sehat walafiat sehingga Insya Allah mereka dapat dan mampu mengerjakan soal Asesment Nasioanl dengan baik.
Ujian berlangsung lancar tanpa adanya masalah, siswa sisiwi begitu fokus dan konsentrasi mengerjakan Ujian Asesmen Nasioanl sesuai petunjuk Pengawas.